Awaludin Panjaitan Jemaah Haji Asal Rohil Meninggal Dunia di Rumah Sakit King Faisal Makkah

Awaludin Panjaitan (59), jemaah haji Indonesia asal Ujung Tanjung, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), meninggal dunia di Rumah Sakit King Faisal, Makkah, Sabtu (23/6/2024) sekitar pukul 13.21 Waktu Arab Saudi.

Awaludin Panjaitan Jemaah Haji Asal Rohil Meninggal Dunia di Rumah Sakit King Faisal Makkah
Awaludin Panjaitan (59), jemaah haji Indonesia asal Ujung Tanjung, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), meninggal dunia di Rumah Sakit King Faisal, Makkah, Sabtu (23/6/2024) sekitar pukul 13.21 Waktu Arab Saudi. FOTO: Kemenag

WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Awaludin Panjaitan (59), jemaah haji Indonesia asal Ujung Tanjung, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), meninggal dunia di Rumah Sakit King Faisal, Makkah, Sabtu (23/6/2024) sekitar pukul 13.21 Waktu Arab Saudi.

Petugas Haji Daerah (PHD) Bimbingan Jamaah Haji Rohil, Naini mengatakan Awaludin Panjaitan diketahui merupakan jamaah haji Riau yang tergabung dalam Kloter 14 Embarkasi Batam. 

Ditambahkannya, sejauh ini terkait urusan ibadah fardhu kifayah sudah diselenggarakan dengan baik.

Secara umum, kondisi jamaah haji asal Rohil dalam kondisi sehat. Rencananya, pada 28 Juni 2024 akan berangkat menuju Madinah untuk melaksanakan ibadah Arbain.

"Salam dari semua jamaah haji Rohil untuk masyarakat Rohil dan Riau" ujarnya.

Setakat ini tercatat dua jamaah haji asal Rohil yang meninggal dunia. Sebelumnya, Uminem Sumo Taruno (70), dari Kecamatan Bagan Sinembah wafat pada Jumat (14/6/2024) pukul 10.00 Waktu Arab Saudi. (kha)