Meriahkan HUT Pekanbaru ke-236,  Pemko Pekanbaru Perlombakan Prokes Rumah Ibadah

Pemerintah Kota Pekanbaru gencar mengkampanyekan penerapan Protokol kesehatan di tengah-tengah masyarakat

Meriahkan HUT Pekanbaru ke-236,  Pemko Pekanbaru Perlombakan Prokes Rumah Ibadah
Penyediaan westafel untuk mencuci tangan bagi jamaah Masjid Paripurna Kecamatan Al Mukhlisin. (Ist)

WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Pekanbaru ke-237 tahun 2021, panitia hari jadi menggelar lomba protokol kesehatan (Prokes) rumah ibadah. Cabang ini diperlombakan guna mendorong rumah ibadah menegakkan Prokes sebagai upaya penanggulangan penyebaran kasus Covid-19.

Hal itu dikatakan Ketua Panitia Hari Jadi Pekanbaru ke-236, Indra Pomi Nasution, Senin (21/6/2021). Dikatakan, selain lomba Prokes rumah ibadah juga ada lomba RW siaga yang akan diikuti perwakilan RW dari tiap-tiap kelurahan.

Kemudian lomba Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam rangka kewaspadaan terhadap Covid-19. "Cabang lomba yang kita Perlombakan memang lebih banyak bertemakan Covid-19. Kita ingin terus mengkampanyekan langkah-langkah penanggulangan Covid-19," ujar Indra.

Di sisi lain, Masjid Paripurna Kecamatan Al Mukhlisin di Komplek Asrama Pancasila Korem 031/WB Jalan Sutomo, Suka Mulia, mewakili Kecamatan Sail dalam lomba prokes.

Camat Sail Fachruddin Panggabean SSos MAp melalui Sekretaris Camat Ilham Pratama S.STP, Sabtu (19/6/2021) melakukan peninjauan dan penilaian terhadap rumah ibadah di wilayah Kecamatan Sail.

Turut hadir Lurah Sukamulia, LPMK, Ketua FK RT/RW kelurahan dan pengurus Masjid Paripurna Al - Mukhlisin.

"Jadi sesuai surat dari sekretariat hari jadi Kota Pekanbaru tanggal 9 Juni 2021 tentang lomba penerapan protokol kesehatan, maka pihak kecamatan mengutus Masjid Paripurna Al Mukhlisin serta menunjuk dan mengikut sertakan dalam penilaian tersebut mewakili dari Kecamatan Sail," Ilham Pratama.

Lanjut Ilham Pratama, hari ini pihak kecamatan meninjau Masjid Paripurna Al-Mukhlisin yang akan mengikuti lomba penerapan protokol kesehatan. Masjid ini di nilai salah satu masjid yang selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan baik. (Sri)