Manajemen PLTA Koto Panjang Kampar Akan Buka 2 Pintu Pelimpah Waduk 50 Cm pada 30 Desember 2025 Pukul 10.00 WIB

Manajemen PLTA Koto Panjang, Kabupaten Kampar akan buka dua pintu pelimpah waduk atau spillway gate sebagai bagian dari langkah early release pada Selasa, 30 Desember 2025 pukul 10.00 WIB.

Manajemen PLTA Koto Panjang Kampar Akan Buka 2 Pintu Pelimpah Waduk 50 Cm pada 30 Desember 2025 Pukul 10.00 WIB
Manajemen PLTA Koto Panjang, Kabupaten Kampar akan buka dua pintu pelimpah waduk atau spillway gate sebagai bagian dari langkah early release pada Selasa, 30 Desember 2025 pukul 10.00 WIB. FOTO: Humas PLTA Koto Panjang

WARTASULUH.COM, KAMPAR - Manajemen PLTA Koto Panjang, Kabupaten Kampar akan buka dua pintu pelimpah waduk atau spillway gate sebagai bagian dari langkah early release pada Selasa, 30 Desember 2025 pukul 10.00 WIB.

Manager PLTA Koto Panjang, Dhani Irwansyah, menyampaikan, pembukaan dilakukan berdasarkan hasil pembahasan Tim Koordinasi Pengoperasian Bendungan Koto Panjang yang digelar pada Senin (29/12/2025) pukul 10.00 WIB hingga 11.30 WIB.

“Early release disepakati sebagai upaya pengendalian inflow, outflow, dan elevasi Waduk Koto Panjang,” ujar Dhani Irwansyah.

Pembukaan pintu pelimpah dilakukan dengan total bukaan dua pintu, masing-masing setinggi 50 sentimeter. 

Dengan pembukaan tersebut, diperkirakan akan terjadi kenaikan permukaan air Sungai Kampar sekitar 20 hingga 30 sentimeter dari kondisi terakhir.

Keputusan pembukaan spillway ini diambil dengan mempertimbangkan sejumlah faktor, antara lain tingginya curah hujan di wilayah hulu Waduk PLTA Koto Panjang yang menyebabkan peningkatan inflow disertai kenaikan elevasi waduk.

Selain itu, terdapat gangguan pada satu unit PLTA Koto Panjang sehingga kemampuan outflow waduk tidak dapat dimaksimalkan.

Pemberitahuan pembukaan pintu pelimpah ini juga telah disampaikan secara resmi melalui surat PLN Nusantara Power bernomor 032/SURAT KELUAR/ULPLTA KTPJ/2025 tertanggal 29 Desember 2025. 

Surat tersebut bersifat penting dan ditujukan kepada pihak terkait, termasuk Gubernur Sumatera Barat.

Manajemen PLTA Koto Panjang mengimbau masyarakat yang berada di daerah hilir waduk agar tetap berhati-hati. 

Lalu, meningkatkan kewaspadaan dalam beraktivitas di sepanjang aliran Sungai Kampar selama proses early release berlangsung.

"Pemantauan kondisi waduk dan aliran sungai akan terus dilakukan secara intensif, dan informasi lanjutan akan disampaikan sesuai perkembangan di lapangan," jelasnya. (kha)


//////////////
Justin Barki Atlet Tenis Putra Indonesia Sumbangkan Medali Emas SEA Games 2025 Thailand untuk Korban Banjir Sumatera

WARTASULUH.COM, THAILAND - Justin Barki Aatlet tenis putra Indonesia menyumbangkan raihan medali emasnya di SEA Games 2025 Thailand senilai Rp 1 miliar untuk korban banjir bandang di Sumatera Utara.

Dalam kompetisi tenis SEA Games ke-33 yang digelar di Thailand pada Selasa (16/12/2025) itu, Justin menjadi penentu medali emas di nomor beregu putra bersama Christopher Rungkat. 

Atas prestasi, tim tenis putra Indonesia meraih medali emas yang juga senilai Rp 1 miliar dari pemerintah. 

"Jadi saya akan menyumbangkan semua hasil penghargaan saya ini, uang, untuk orang-orang di Sumatra Utara. Walaupun mungkin jumlahnya tidak banyak, tapi saya harap bisa membantu orang-orang di sana," tutur atlet kelahiran 26 Mei 2000 itu.

Justin berasal dari keluarga yang menonjol di bidang olahraga dan bisnis. Ia merupakan sepupu pembalap nasional Sean Gelael serta cucu pengusaha Kiki Barki dan almarhum Dick Gelael, yang turut membentuk lingkungan dukungan dan motivasi dalam perjalanan kariernya.

Pemuda jebolan ekonomi di Princeton University Amerika Serikat ini dikenal sebagai pemain tenis kidal dengan backhand dua tangan yang tajam dan akurat. 

Ia pernah menorehkan catatan penting di ITF World Tennis Tour, termasuk meraih gelar juara tunggal level M25 di Hong Kong.

Prestasi ini membuatnya menjadi petenis muda Indonesia pertama yang memenangkan turnamen ITF level 25K dalam sejarah seri itu. 

Justin juga meraih kemenangan di sektor ganda dengan beberapa gelar ITF, termasuk juara M15 di Singapura bersama rekannya dari belanda dan gelar ganda lain di seri Harum Energy World Tennis Tour.

Langkah Justin menunjukkan bahwa, keberhasilan dalam olahraga tidak hanya soal medali atau ranking, tetapi juga bisa menjadi sarana yang memberi dampak positif di tengah masyarakat.

Dedikasinya di lapangan ditambah dengan kepedulian sosial yang nyata, membuat Justin Barki menjadi inspirasi bagi atlet muda sekaligus masyarakat luas di Indonesia. (kha)