advertorial Pemprov Riau

Wagubri Pimpin Upacara Peringatan HKN ke-58, Ini Tiga Pesannya Untuk Insan Kesehatan

Wagubri Pimpin Upacara Peringatan HKN ke-58, Ini Tiga Pesannya Untuk Insan Kesehatan
Wakil Gubernur Edy Natar Nasution membacakan amanat saat memimpin upacara peringatan HKN ke-58

WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Nasution memimpin puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58, Senin, (14/11/2022) di halaman Kantor Gubernur Riau. Di moment itu, Wagubri menyampaikan tiga pesan penting untuk seluruh insan kesehatan.

Pertama, insan kesehatan diharapkan untuk terus mendorong terbangunnya gerakan masyarakat hidup bersih dan sehat.

“Diantaranya melalui konsumsi makanan bergizi seimbang, melakukan aktivitas fisik setiap hari dan mencuci tangan dengan sabun,” kata Wagubri.

Kedua, mendorong masyarakat untuk memeriksakan kesehatannya secara berkala dan rutin. Seperti pemeriksaan bagi ibu hamil, pemantauan tumbuh kembang balita, imunisasi, dan pemeriksaan penyakit - penyakit sesuai siklus hidup.

Ketiga, insan kesehatan dituntut untuk terus mengembangkan diri dan organisasinya guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Meskipun Indonesia termasuk dalam salah satu Negara yang berhasil mengendalikan pandemi Covid - 19, serta menghadapi krisis global akibat pandemi Covid - 19. Wagubri meminta agar seluruh pihak untuk tidak lengah.

Karena itulah Wagubri berpesan kepada seluruh insan kesehatan maupun OPD terkait untuk mengajak masyarakat melakukan vaksinasi booster. “Kita tidak boleh lengah. Mari terus ingatkan masyarakat untuk melengkapi vaksin Covid - 19 dengan booster,” katanya.

“Saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi - tingginya kepada segenap insan kesehatan yang telah bahu membahu, berjuang tanpa mengenal lelah dalam melaksanakan pembangunan kesehatan Indonesia,” tutup Wagubri.

Germas

Sempena peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58, Pemprov Riau menggelar beberapa rangkaian kegiatan. Salah satunya mengkampanyekan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas).

Usai melaksanakan senam Zumba bersama masyarakat dan mahasiswa perguruan tinggi kesehatan, Asisten II Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, M. Job Kurniawan mengajak masyarakat untuk membudayakan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas).

“Dibutuhkan pelayanan kesehatan yang lebih siaga, antisipatif, responsif dan tangguh dalam menghadapi ancaman masalah kesehatan yang terjadi saat ini dan dimasa depan,” kata Job Kurniawan saat mewakili Gubernur Riau pada acara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke - 58 di Jalan Gajah Mada, Minggu (13/11/2022).

Terdapat enam indikator Germas yang merupakan bagian penting guna mencegah berbagai macam masalah kesehatan beresiko yang dialami oleh masyarakat, diantaranya peningkatan aktifitas fisik, peningkatan perilaku hidup sehat.

“Penyediaan pengan sehat dan percepatan perbaikan gizi, seperti yang kita lihat banyak sponsor makanan sehat disini,” ujarnya.

Masyarakat diajak untuk membudayakan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas).

Kemudian peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit, peningkatan kualitas lingkungan, dan peningkatan edukasi hidup sehat.

“Kementerian kesehatan telah menyusun langkah konkrit dengan melakukan transformasi sistem kesehatan yang fokus pada enam pilar yaitu transformasi layanan primer, layanan rujukan, sistem ketahanan kesehatan, sistem pembiayaan kesehatan, sumber daya manusia (SDM) kesehatan, dan teknologi kesehatan,” ucapnya.

Asisten II berharap momentum HKN yang berfokus pada hidup bersih dan sehat ini dapat meningkatkan SDM Indonesia menjadi lebih berkualitas bagi daerah maupun bangsa.

“Semoga HKN ini menjadi awal pulihnya berbagai macam sektor dalam masyarakat. Sehingga Indonesia bisa kembali sehat dan tumbuh. Saya berharap rangkaian kegiatan ini untuk berfokus pada hidup bersih dan sehat,” tutup Asisten II. (Ws)