Pemkab Kuansing Tutup 2025 dan Sambut 2026 dengan Salawat dan Doa Bersama
WARTASULUH.COM, TELUK KUANTAN — Dalam rangka menutup tahun 2025 dan menyambut Tahun Baru 2026, Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi menggelar kegiatan Salawat dan Doa Bersama di Masjid Agung Ar Raudhah Teluk Kuantan, Rabu malam (31/12/2025). Kegiatan ini dihadiri unsur Forkopimda, jajaran Pemerintah Daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan masyarakat Kuantan Singingi.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari ikhtiar spiritual Pemerintah Daerah bersama masyarakat, sekaligus momentum muhasabah diri menjelang pergantian tahun, dengan harapan Kabupaten Kuantan Singingi senantiasa diberikan keberkahan, keselamatan, dan kemajuan di tahun yang akan datang.
Bupati Kuantan Singingi, Dr H Suhardiman Amby MM, dalam sambutannya mengajak seluruh hadirin menyambut pergantian tahun dengan kegiatan yang bernilai ibadah serta memperkuat keimanan dan ketakwaan. Bupati juga mengawali sambutan dengan membacakan puisi karya KH. Mustafa Bisri sebagai refleksi dan perenungan bersama.
“Momentum pergantian tahun hendaknya disambut dengan memperkuat iman dan takwa. Ini menjadi titik tolak untuk meningkatkan semangat kerja keras, kebersamaan, serta kolaborasi antara masyarakat dan Pemerintah Daerah dalam membangun Kuantan Singingi yang lebih maju dan bermartabat,” ujar Bupati.
Bupati juga mengajak masyarakat untuk bercermin diri dan mendoakan saudara-saudara yang tertimpa musibah di sejumlah daerah, seperti Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Ia menegaskan bahwa sesuai arahan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto serta Kapolda Riau, pergantian tahun hendaknya dimanfaatkan dengan kegiatan yang sederhana, bermakna, dan penuh nilai keagamaan.
Lebih lanjut, Bupati menyampaikan optimisme menyongsong tahun 2026. Ia menyebutkan bahwa pada penghujung tahun 2025, Pemerintah Pusat telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp239 miliar untuk pembangunan Sekolah Rakyat, yang diharapkan menjadi cikal bakal peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Kuantan Singingi.
“Semoga ke depan ini menjadi pondasi kuat bagi peningkatan SDM Kuansing,” ungkap Bupati. (Iko)


Lestari 



