Covid-19 di Riau Renggut 4.117 Nyawa, Pekanbaru Tertinggi

Covid-19 di Riau Renggut 4.117 Nyawa, Pekanbaru Tertinggi
Masrul Kasmy

WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Total pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Provinsi Riau hingga kini berjumlah 4.117 orang. Kota Pekanbaru penyumbang terbanyak dengan 1.278 orang.

"Hingga kini jumlah kasus kematian akibat covid-19 di provinsi riau ada 4.117 orang. Dan jumlah itu tersebar di 12 kabupaten/kota di riau, dimana pekanbaru paling tinggi dengan menyumbang kasus kematian akibat covid-19 sebanyak 1.278 orang," ungkap Plt Kepala Dinas Kesehatan Riau, Masrul Kasmy, Senin (13/12/2021).

Selanjutnya Kampar ada 393 orang yang meninggal akibat Covid-19. Pelalawan 182 orang, Inhu 203 orang. Inhil 190 orang. Dumai 249 orang. Meranti 75 orang, Bengkalis 409 orang. Siak 303 orang. Kuansing 164 orang. Rohil 215 orang. Kabupaten Rohul 353 orang, 103 orang lagi berasal dari luar Provinsi Riau.

"Dan kalau dilihat data saat ini, kasus kematian covid-19 di Riau sudah mulai menurun. Bahkan semalam riau nihil kasus kematian covid-19," ujarnya.

Walau begitu, jelasnya, seluruh stakeholder dan masyarakat Riau harus tetap melaksanakan protokol kesehatan (Prokes) dengan baik. Apalagi saat ini pemerintah juga tengah mewaspadai Covid-19 baru varian Omicron.

"Jadi prokes tetap hal utama yang harus dilakukan. Dan ini merupakan salah satu upaya kita untuk dapat terhindar dan tidak terpapar covid-19, sehingga kita juga dapat mempertahankan tren nihil kasus kematian akibat covid-19 di riau," pungkasnya. (Kha)