Breaking news: Kantor BPKAD Pekanbaru Terbakar

Breaking news: Kantor BPKAD Pekanbaru Terbakar
Kantor BPKAD Pekanbaru terbakar. Api belum berhasil dipadamkan. (Foto: Rian)

WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pekanbaru di Komplek Perkantoran Tenayan Raya terbakar, Rabu (16/8/2023) malam. Petugas Damkar sedang berupaya menjinakkan api. 

Berdasarkan informasi dari masyarakat, kebakaran terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. "Sudah ada mobil Damkar. Seorang petugas sedang berupaya memadamkan api," ujar Rian warga Jalan Badak ketika dikonfirmasi wartasuluh.com.

Hingga berita ini diturunkan, api masih berkobar dan belum berhasil dipadamkan tim Damkar. (Les)